Sinopsis Animasi Barbie as Rapunzel (2002)
Judul | Barbie as Rapunzel |
---|---|
Tayang |
1 Oktober 2002 |
Durasi |
1 jam 24 menit |
Sutradara |
Owen Hurley |
Pengisi Suara |
Kelly Sheridan, Anjelica Huston, Cree Summer |
Genre |
Animasi | Keluarga | Fantasi |
IMDb Rating |
6,4/10 (5.121) |
Trailer |
Sinopsis film Barbie as Rapunzel (2002)
DbFilm.web.id - Suatu hari, Barbie (disuarakan oleh Kelly Sheridan) dan sahabatnya hendak melukis. Akan tetapi, Kelly (Chantal Strand) tidak tahu harus melukis apa. Untuk membantu Kelly mendapatkan inspirasi, Barbie mengisahkan tentang Rapunzel.
Pada zaman dahulu kala, di masa masih ada naga dan penyihir, hiduplah gadis bernama Rapunzel yang memiliki rambut indah. Sayangnya, Rapunzel dijadikan pelayan penyihir jahat Gothel (Anjelica Huston). Gothel yang iri dengan kecantikan Rapunzel lalu mengurung gadis itu di istana yang tersembunyi di rerimbunan hutan.
Istana itu dijaga oleh seekor naga bernama Hugo (David Kaye) dan diawasi oleh seekor tikus bernama Otto (Peter Kelamis). Meskipun demikian, Rapunzel juga punya teman, yaitu seekor naga bernama Penelope (Cree Summer) dan kelinci bernama Hobie (Ian James Corlett).
Suatu hari, Rapunzel menemukan sebuah kuas ajaib sehingga ia bisa keluar dari istana. Dalam petualangannya, ia bertemu dengan seorang pangeran tampan bernama Stefan (Mark Hildreth) dan saling jatuh cinta.
Posting Komentar untuk "Sinopsis Animasi Barbie as Rapunzel (2002)"