Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sinopsis Film X-Men: The Last Stand (2006)

Sinopsis film X-Men: The Last Stand (2006)

Judul
X-Men: The Last Stand
Tayang
 24 Mei 2006
Durasi
1 jam 44 menit
Sutradara
Brett Ratner
Pemain
Patrick Stewart, Hugh Jackman, Halle Berry
Genre
Laga | Petulangan | Thriller | Fiksi Ilmiah
IMDb Rating
6,7/10 (470.923)
Trailer

Sinopsis #1 film X-Men: The Last Stand (2006)

DbFilm.web.id - Kisah X-Men diawali dengan kegiatan membuat obat-obatan untuk makhluk mutan ciptaan Magneto. Ide gila ini dilakukan oleh Warren WOorthington's (Michael Murphy) untuk menyembuhkan putra semata wayangnya, Angel (Ben Foster) yang bagian punggungnya tumbuh sepasang sayap malaikat.

Di lain pihak, Magneto yang tidak pernah lelah mengisi seluruh Bumi ini dengan para mutan ciptaannya. Sementara ia pun terus memusnahkan manusia dengan bala tentaranya, berupa sekumpulan mutan jahat. Celakanya, para mutan ini tak hanya giat memusnahkan manusia, tetapi juga melakukan segala cara untuk menentang Profesor Charles Xavier (Patrick Stewart) dan murid-muridnya menghentikan Magneto.

Film ini dibintangi oleh Patrick Stewart, Hugh Jackman, Halle Berry.



Sinopsis #2 film X-Men: The Last Stand (2006)

DbFilm.web.id - Di trilogi ketiga "X-Men: The Last Stand" ini para mutan dihadapkan pada pilihan menjadi manusia seutuhnya tanpa kekuatan apa pun atau tetap bertahan menjadi mutan dengan keunikan mereka meskipun harus diasingkan dan diisolasi.

Perdebatan kembali terjadi antara kelompok mutan di bawah pimpinan Charles Xavier (Patrick Stewart) yang lebih mengutamakan kedamaian, dan Magneto (Ian McKellen), mutan yang sangat percaya dan yakin akan kekekalan dan kekuatan kaum mutan. Dua sudut pandang bertentangan ini membawa para mutan kembali ke medan peperangan. Padahal mereka juga harus berjuang melawan senjata pemusnah gen mutan X yang dikembangkan oleh Worthington Labs.

Posting Komentar untuk "Sinopsis Film X-Men: The Last Stand (2006)"