Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sinopsis Film The Rock (1996)

Sinopsis film The Rock (1996)

Judul
The Rock
Tayang
7 Juni 1996
Durasi
 2 jam 16 menit
Sutradara
Michael Bay
Pemain
Sean Connery, Nicolas Cage, Ed Harris
Genre
Laga | Petualangan | Thriller
IMDb Rating
7,4/10 (305.204)
Trailer

Sinopsis #1 film The Rock (1996)

DbFilm.web.id - Sekelompok marinir pemberontak mengambil stok senjata kimia dan mengambil alih Alcatraz dengan 81 orang turis sebagai tawanan. Pemimpin mereka, mantan Jenderal Amerika Serikat, meminta 100 juta dolar sebagai tebusannya, sebagai uang kompensasi bagi keluarga-keluarga dari marinir yang meninggal dalam misi rahasia. Dia kemudian mengancam akan meluncurkan lima belas roket yang membawa gas VX yang mematikan ke daerah San Fransisco.

Tim elite SEAL, dengan bantuan dari seorang ahli perang kimia dari FBI, Stanley Goodspeed (Nicolas Cage) dan mantan tahanan Alcatraz yang buron John Patrick Mason (Sean Connery), dibentuk untuk bisa masuk ke kubu teroris dan menetralkan ancaman roket sebelum kehabisan waktu.



Sinopsis #2 film The Rock (1996)

DbFilm.web.id - Film "The Rock" adalah film laga yang mengambil setting di pulau penjara Alcatraz. Pulau mati yang minim sumber daya alam. Penjelajahan dilakukan untuk mencari hulu ledak gas yang disembunyikan oknum militer bintang satu. Di manakah misil tersebut disembunyikan? Di saat yang bersamaan, Sean Connery dan Nicolas Cage yang menjadi tokoh protagonis dalam cerita ini, juga harus menyelamatkan puluhan wisatawan yang disandera di Pulau Alcatraz.

Film ini dibintangi oleh Sean Connery, Nicolas Cage, Ed Harris, dan John Spencer.

Posting Komentar untuk "Sinopsis Film The Rock (1996)"